6 Fakta Seputar Film The Amazing Spider-man

 Berikut kami tampikan fakta yang mungkin belum anda tahu seputar film The Amazing Spider-Man :
1. The Amazing Spider-Man mempekerjakan lebih dari 1.000 orang. Set film ini menduduki tujuh tahap di Sony Studios.
2. 56 kostum Spider-Man diciptakan untuk film, termasuk 17 baju untuk Andrew Garfield serta untuk pemeran penggantinya. Andrew Garfield butuh 20 menit untuk mengenakan setelan Spider-Man. Itu pun sudah dibantu oleh seorang asisten.

3. Lensa untuk masker Spider-Man dibuat custom, dengan lensa berwarna biru optik dan emas dengan segi enam pola cermin dicetak di atas. Untuk mengurangi refleksi, diberikan lapisan khusus.
4. Set OsCorp Lab, salah satu set terbesar yang dibangun untuk film ini. Memakan waktu tiga bulan untuk membangun laboratorium tersebut.
5. Tikus di Lab OsCorp sebenarnya mainan kucing. Ada sekitar 200-an, dan anggota kru harus menghapus setiap telinga tikus yang berwarna pink neon.
6. Perpustakaan sekolah tempat pertempuran sengit dibuat terpisah dan terdiri dari hampir 3.000 kaki buku palsu, dibuat dari buku nyata yang mencakup sisipan styrofoam daur ulang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar